7 Bus Dari Singapore ke Kuala Lumpur Termurah 2024

Bus Dari Singapore ke Kuala Lumpur – Apabila ingin naik bus dari Singapore ke Kuala Lumpur, maka tersedia berbagai macam pilihannya. Anda bisa memilih layanan transportasi tersebut berdasarkan kenyamanan pada fasilitasnya.

Untuk fasilitas yang dihadirkan bus jurusan dari Singapore ke Kuala Lumpur tidak jauh berbeda dengan PO bus terbaik di Indonesia. Untuk fasilitasnya meliputi full AC, bagasi lebar, kursi nyaman dan lain sebagainya.

Hal tersebut pun tentunya memberikan pengalaman kenyamanan bagi penumpang saat naik bus dari Singapore ke Kuala Lumpur. Sedangkan untuk jadwal yang ada juga cukup bervariasi, sehingga Anda dapat memilihnya sesuai keperluan.

Adapun Agenbuspo.id telah merangkum informasi mengenai daftar bus dari Singapore ke Kuala Lumpur lengkap dengan harga tiket beserta jadwal. Apabila ingin mengetahui detail list tersebut, silakan simak ulasan di bawah ini.

Rekomendasi Bus Dari Singapore ke Kuala Lumpur

Sebagian besar penumpang bus dari Singapore ke Kuala Lumpur seringkali mempertimbangkan harga tiket terlebih dahulu. Hal itu pun membuat beberapa orang penasaran terhadap tarif biaya yang diterapkan oleh perusahaan otobus tersebut. Mengingat dengan mengetahui harga tiket membuat penumpang bisa menyesuaikan budgetnya.

Namun diketahui untuk harga tiket yang diterapkan bus dari Singapore tujuan ke Kuala Lumpur terbilang relatif mahal. Meskipun begitu mahalnya tarif ini sebanding terhadap fasilitas serta pelayanan yang diterima. Bus dari Singapore ke Ibu Kota Negara Malaysia, meliputi:

1. Bus StarMart Express

Bus StarMart Express

StarMart Express merupakan perusahaan otobus populer di Singapore serta Malaysia. PO tersebut dikenal karena selalu memberikan pelayanan berkualitas kepada setiap penumpangnya. Mulai dari AC, hiburan, snack hingga minuman gratis disediakan oleh StarMart Express.

Di samping itu juga bus StarMart Express menyediakan trayek lengkap, salah satunya adalah dari Singapore ke Kuala Lumpur. Apabila Anda ingin melakukan pemesanan tiket, maka bisa dilakukan secara online. Bus StarMart Express pun menerapkan tarif karcis termurah dari perusahaan otobus lainnya.

  • Harga Tiket: SGD 35 (Rp 409.535)
  • Kelas: Executive
  • Jadwal: 06.30, 07.30, 08.00, 09.00, 09.30, 10.00, 11.30, 13.30, 15.00
  • Titik Keberangkatan: Terminal Golden Mile Tower

2. Bus KKKL Travel & Tours Pte Ltd

Bus KKKL Travel Tours Pte Ltd

Bus KKKL Travel & Tours Pte Ltd menawarkan rute perjalanan cukup lengkap. Salah satu jurusan di mana selalu dipenuhi oleh penumpang adalah dari Singapore ke Kuala Lumpur Malasyia. Mengingat Bus KKKL Travel & Tours Pte Ltd kerap memberikan promo menarik.

Bus KKKL Travel & Tours Pte Ltd terkadang menerapkan potongan tarif untuk jurusan Singapore ke Kuala Lumpur. Potongannya mulai 10% dari total harga tiket. Di sisi lain Bus KKKL Travel & Tours Pte Ltd, memberikan kepada penumpang guna beli tiket secara online.

  • Harga Tiket: SGD 35 (Rp 409.535)
  • Kelas: Executive
  • Jadwal: 07.00, 07.30, 09.00, 09.30, 11.30, 13.30, 14.00, 15.00, 00.30, 01.00
  • Titik Keberangkatan: Katong V Mall

3. Bus Super Nice Express

Bus Super Nice Express

Bus Super Nice Express adalah salah satu perusahaan otobus terkenal di Singapore. Hal itu dikarenakan PO ini memiliki pelayanan rute perjalanan dari Singapore dan wilayah utara di Malasyia. Super Nice Express memberikan berbagai pilihan jurusan.

Rute bus Super Nice Express termasuk dari Singapore ke Ipoh, Penang, Alor, Sungai Petani, Bidor, Tapah, Gopeng, Kampar, Teluk Intan, Kuala Lumpur, Lumput dan masih banyak lagi. Lokasi keberangkatan Super Nice Express jurusan Singapore Kuala Lumpur ada di Grantral Mall serta Boon Lay.

  • Harga Tiket: SGD 28 (Rp 327.628)
  • Kelas: Executive
  • Jadwal: 06.30, 07.00 07.30, 09.30, 11.00, 12.00, 14.00,18.30, 21.00, 21.45, 22.15, 23.00, 00.30
  • Titik Keberangkatan: Grantral Mall, Terminal Boon Lay

4. Bus Firstcoach

Bus Firstcoach dari Singapore ke Kuala Lumpur

Rekomendasi pilihan buus dari Singapore ke Ibu Kota Malaysia selanjutnya adalah Firstcoach. Dipercaya oleh para penumpangnya lantaran memprioritaskan kenyamanan serta kelengkapan fasilitasnya. Beberapa fasilitas dari bus Firstcoach meliputi akses internet gratis, recleaning seat hingga televisi.

Oleh karena itu harga tiket di mana diterapkan oleh bus Firstcoach jurusan Singapore Malaysia terbilang cukup mahal dibandingkan PO lainnya. Di sisi lain PO tersebut menyediakan jadwal keberangkatan terbilang cukup lengkap. Mulai dari pagi, siang, sore hingga malam hari pun ada.

  • Harga Tiket: SGD 36 (Rp 421.236)
  • Kelas: Executive
  • Jadwal: 07.30, 08.00, 09.45, 10.00, 11.45, 12.00, 14.30, 15.00, 16.45, 17.00, 18.45, 19.00
  • Titik Keberangkatan: Novena Square

Baca Juga: Bus Pariwisata Bandung Terbaik

5. Bus Eltabina Jaya Pte Ltd

Bus Eltabina Jaya Pte Ltd dari Singapore ke Malaysia

Apabila ingin naik bus dari Singapore ke Malaysia tepatnya Kuala Lumpur, maka bisa menggunakan layanan transportasi bus Eltabina Jaya Pte Ltd. Pasalnya tak sedikit para penumpang seringkali memberi rekomendasi untuk memakai jasa perusahaan otobus tersebut.

Bukan tanpa alasan, bus Eltabina Jaya Pte Ltd menjadi salah satu PO terbaik di Singapore. Hal itu dikarenakan memberikan pengalaman perjalanan menyenangkan kepada penumpangnya. Mengingat bus Eltabina Jaya Pte Ltd menghadirkan fasilitas beserta pelayanan terbaik.

  • Harga Tiket: SGD 35 (Rp 409.535)
  • Kelas: Executive
  • Jadwal: 09.30, 11.00, 15.30, 19.00, 20.15, 22.00,
  • Titik Keberangkatan: The Plaza Beach Road

6. Bus Transtar Travel Pte Ltd

Bus Transtar Travel Pte Ltd dari Singapore ke Malaysia

Rekomendasi bus dari Singapore ke Kuala Lumpur Malaysia selanjutnya adalah Bus Transtar Travel Pte Ltd. Perusahaan otobus tersebut dikenal banyak orang karena melayani penumpang sampai ke tujuan sesuai jam yang sudah ditentukan. Apabila Anda naik bus Transtar Travel Pte Ltd maka tak perlu khawatir terkait keterlambatan atau delay.

Sedangkan cara naik bus Transtar Travel Pte Ltd juga bisa dilakukan dengan cukup mudah. Anda bisa memesan tiket secara online melalui platform penjualan tiket untuk menggunakan layanan dari PO tersebut. Jadwal yang disediakan Transtar Travel Pte Ltd pun lengkap.

  • Harga Tiket: SGD 35 (Rp 409.535)
  • Kelas: Executive
  • Jadwal: 06.44, 06.49, 06.59, 07.29, 08.44, 08.49, 08.59, 09.29, 14.29, 14.34, 14.44, 15.00, 15.14, 22.00, 22.05, 22.30
  • Titik Keberangkatan: Lavender MRT, Terminal Golden Mile Tower, Grantral Mall, Jurong East

7. Bus Star Qistna Express

Bus Star Qistna Express

Star Qistna Express menjadi salah satu bus di mana memiliki rute perjalanan dari Singapore ke Ibu Kota Malaysia. Perusahaan otobus ini menggunakan beberapa titik keberangkatan pada jurusan tersebut. Sedangkan jam pemberangkatan bus Star Qistna Express mulai dari pagi hingga malam hari.

Bus Star Qistna Express menerapkan harga tiket tergolong murah jika bandingkan PO lainnya dengan jurusan yang sama. Apabila ingin beli tiket bus dari Singapore ke Kuala Lumpur ini, maka setidaknya perlu menyiapkan biaya sebanyak SGD 25.

  • Harga Tiket: SGD 25 (Rp 292.525)
  • Kelas: Executive
  • Jadwal: 09.00, 09.30, 10.15, 23.30, 23.45, 23.58, 00.30
  • Titik Keberangkatan: Boon Lay, Bugis Mrt Exit D, Terminal Golden Mile Complex, Katong V Mall

Bus dari Singapore ke Kuala Lumpur Malaysia membutuhkan waktu berapa jam? Diperkirakan waktunya sekitar 4 jam 54 menit. Sedangkan untuk jarak tempuhnya 517,2 km. Meskipun begitu perkiraan tersebut bisa saja berubah, karena selama perjalanan bus bisa saja mengambil pemberhentian sementara di rest area guna memberikan istirahat bagi penumpang.

Namun perlu diperhatikan kembali bahwa harga tiket, jadwal serta jadwal keberangkatan bus dari Singapore ke Ibu Kota Malaysia bisa saja mengalami perubahan. Pasalnya hal itu biasanya ditentukan sesuai kebutuhan.

Kesimpulan

Mungkin itu saja pembahasan mengenai rekomendasi bus dari Singapore ke Kuala Lumpur. Sebelum menggunakan layanannya, sebaiknya pertimbangkan harga tiket, kelas, jadwal serta titik keberangkatan PO tersebut. Demikianlah ulasan singkat ini, semoga dapat bagi Anda di mana ingin melakukan perjalanan dari Singapore menuju Ibu Kota Malaysia.

Tinggalkan komentar